PC PMII Tulang Bawang : Jeri Buana ketua cabang PMII Tulang Bawang turun ke lapangan dengan semangat sinergitas dengan DPD KNPI bagikan sembako

PC PMII Tulang Bawang membantu kegiatan DPD KNPI Tulang Bawang dalam kegiatan sosial bagi bagi sembako dan takjil ke masyarakat buluran, menggala.

Tulang Bawang --- Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) bersama dengan para OKP yang ada termasuk PC PMII Tulang Bawang membangun Energy Of Harmony dengan memberikan bantuan sembako dan takjil kepada masyarakat kurang mampu, di Desa buluran, Kelurahan Menggala Kota, Kecamatan Menggala, Kab. Tulang Bawang Minggu (07/04/2024).

Dalam pelaksanaan kegiatan ini turut hadir dalam membantu kegiatan DPD KNPI Tulang Bawang yakni Jeri Buana selaku nahkoda PC PMII Tulang Bawang bersama dengan para OKP lainnya.

Ketua DPD KNPI Kabupaten Tulang Bawang Dian Prayoga menyampaikan, “ Bahwa Kegiatan ini merupakan upaya untuk medekatkan organisasi KNPI dengan masyarakat Menggala serta agar masyarakat lebih mengenal organisasi DPD KNPI, yang mana sebelumnya juga organisasi ini sempat vakum dalam berbagai kegiatan.”

Kemudian Jeri Buana selaku Ketua Cabang PMII Tulang bawang menambahkan bahwa kegiatan ini guna membangun gairah spirit para pemuda tulang bawang untuk tetap menjalankan kegiatan sosial di bulan Suci Ramadhan ini.

" Ya, Bahwa Rangkaian kegiatan yang di inisiasi oleh DPD KNPI Tulang Bawang ini dihadiri para OKP termasuk kami PC PMII Tulang Bawang yang sekaligus ikut menyalurkan sembako dan takjil, kegiatan ini tentunya untuk meningkatkan kepedulian sosial pemuda pada masyarakat, apalagi saat bulan suci Ramadhan dan menyambut idul Fitri." kata jeri saat dikonfirmasi, Minggu (07/04/2024). 

Jeri Buana Ketua PC PMII Tulang Bawang juga menyebutkan bahwa kami membantu bagi-bagi sembako dan takjil sekaligus buka puasa bersama sebagai wujud kepedulian sosial dengan para OKP, masyakarat serta pemuda Tulang Bawang dalam jalinan memperkokoh tali silaturahim, kemudian program pemuda berbagi ini merupakan kegiatan rutin tahunan DPD KNPI Kabupaten Tulang Bawang setiap tahun.