Tubaba - Kepolisian Resor Tulang Bawang Barat Polda Lampung melaksanakan sholat ied bersama ratusan personil Polres dan Polsek jajaran yang dilaksanakan di halaman mako setempat senin pagi (02/05/2022). Bertindak sebagai Khatib pada Shalat Ied yakni Ust Anang Rusydiansyah, Pengasuh Pondok Modern Al-Furqon, Panaragan Jaya.
Kapolres Tubaba AKBP Sunhot P. Silalahi, S.I.K, M.M ,menerangkan Pelaksanaan shalat Idul Fitri pada tahun ini telah mengalami banyak pelonggaran, seperti diizinkannya menggelar shalat ied di lapangan terbuka dan di masjid-masjid, berbeda dengan dua tahun belakangan saat kasus Covid-19 tinggi, sekarang pelaksanaan salat Id tahun ini sudah seperti sebelum pandemi Covid-19," ucap Kapolres.
Meski sudah ramai kembali, Kapolres mengatakan, protokol kesehatan seperti memakai masker masih diterapkan untuk mencegah penyebaran Covid-19.
Tak lupa, Kapolres Tulang Bawang Barat AKBP Sunhot P. Silalahi, S.I.K, M.M, mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 H kepada seluruh umat Muslim di Kabupaten Tulang Bawang Barat.
“Saya selaku Kapolres Tulang Bawang Barat beserta staf dan jajaran mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1443 Hijriyah, semoga di hari yang suci ini Allah SWT senantiasa mengampuni dosa–dosa kita serta menerima amal ibadah kita semua di hari yang suci ini,” pungkasnya. (san)