Menteri Perdagangan Sambut Positif Masukan DPP PATRI soal Harga Migor

JAKARTA - Menteri Perdagangan Republik Indonesia Dr. H. Zulkifli Hasan, menerima rombongan Dewan Pengurus Pusat (DPP) Perhimpunan Anak Transmigran Republik Indonesia (PATRI) di kantornya Senin siang, (11/7) 2022).

Rombongan PATRI dipimpin langsung Ketua Umum Hasprabu, di dampingi Sekretaris Jenderal Sutrisno Singotirto, Bendahara Umum Sugiharto Parikesit. Selain itu turut serta beberapa pengurus yang terdiri Dr. Basri BK (Dewan Pakar), Bahrudin (Departemen Bina Usaha dan Ekonomi), Kunto Susilo (perwakilan petani kelapa sawit). 

Menteri Zulkifli Hasan menyambut kedatangan rombongan PATRI penuh antusias dan gembira, "Saya senang menerima masukan dan solusi seperti ini. Silakan dan saya sangat terbuka. Karena ini menyangkut kepentingan banyak orang. Terimakasih kepada DPP PATRI ", ujarnya. 

Zulhas, sapaan akrab Mendag  tampak santai menerima DPP PATRI hari ini. Pakaian yang ia kenakan betul-betul santai. Pakai casual jenis baju kaos. Turut serta mendampingi menteri ada beberapa staf khusus dan bagian humas.

Ada sejumlah masukan yang disampaikan DPP PATRI ke menteri perdagangan dalam audiensi hari ini, seperti yang disampaikan oleh juru bicara Sugiharto Parikesit, di antaranya, Mendag RI segera membuka kran eksport dengan melakukan pengawasan yang ketat terhadap pelaksanaan DMO (Domestic Market Obligation) merupakan batas wajib pasok yang mengharuskan produsen minyak sawit untuk memenuhi stok dalam negeri sesuai ketentuan

Serta Domestic price obligation (DPO) dan relaksasi agar tarif bea keluar dan pungutan eksport untuk mempercepat berkurangnya stok CPO yang saat ini berkisar 6,3 juta Ton menjadi tinggal 1jt ton.

Selanjutnya dilakukan pengawasan yang ketat terhadap pelaksanaan pengadaan FAME untuk memenuhi kebijakan B30. Karena disinyalir dilapangan masih banyak ditemukan praktek praktek hanya jual beli kertas FAME untuk pemenuhan Kebijakan B30. Sehingga stok CPO nasional bisa terserap secara signifikan.

Untuk menjaga stabilitas harga Tandan Buah Segar (TBS) petani dan harga minyak goreng kementerian perdagangan diharapkan bisa memfasilitasi pertemuan antara perwakilan Petani Kelapa Sawit, PTPN Holding, GAPKI dengan Bulog dan Inkoppas sebagai perwakilan pedagang pasar untuk menentukan harga TBS di tingkat petani, 


Harga CPO KPBN, harga minyak goreng curah pada refenery planet, harga minyak goreng pada distributor, harga minyak goreng pada pedagang pasar, dan harga minyak goreng pada konsumen serta besaran subsidi yang harus dikeluarkan pemerintah.

Mendorong kementerian perdagangan untuk membentuk tim Ad Hock pengawasan krisis produk kelapa sawit dan turunannya yang melibatkan peran serta aktif masyarakat di dalamnya.

Tidak hanya menyampaikan masukan untuk mentri akan tetapi DPP PATRI memberikan apresiasi dan optimis atas kinerja menteri perdagangan Zulkifli Hasan yang cepat bergerak untuk menstabilkan harga minyak goreng dan mau terbuka atas masukan dan saran dari berbagai pihak agar harga TBS ditingkat petani kembali naik. Dan DPP PATRI berkomitmen untuk mengawal program kerja dan kebijakan menteri perdagangan yang pro rakyat.